Tuesday, April 8, 2008

cafe dedaunan

Posted by Journal Mommy Yenny at 9:03 AM

letaknya di dalam Pusat Konservasi Tumbuhan Kebun Raya Bogor
Masih sama dengan customer USA yang kemarin, kali ini lunch 7 April
idenya sih biar mereka sambil melihat pemandangan

Anyway, masuk kebun raya, ada charge Rp. 9500/orang dan Rp. 15,500/mobil
ini rate untuk hari kerja dan berlaku untuk sekali masuk termasuk ke museum zoologi
diledekin sama temen kantor yang mengaku warga bogor "bilang aja mau ke cafe, biar ga
bayar tiket masuk ...."
ngajarin yang ga bener yak

Jalan menuju ke cafe, agak berbelok2. Sebetulnya ada papan petunjuknya tapi kitanya suka
ga ngeh. barangkali karena papannya sama2 hijau, jadi mirip batang pohon yak
Setelah melewati jembatan -yang hanya persis selebar 1 mobil- di atas sungai, ketemu
lapangan terbuka yang luas di depan cafe.
lapangannya cocok untuk pesta kawin ala kebun

mulai deh makan. pesan lumpia (isi 4 potong) dan chicken cream soup as appetizer,
ada juga seafood soup.
minum flamenggo Sky. Itu blended dari pisang, susu ditambah 1 scoop es krim strawberry, hm....
main course, gue pesen rijstafel. It is a dutch word, meaning "nasi besar"
ehm, piringnya bentuk daun pisang, agak gede
ternyata isinya nasi 1 mangkuk kecil dikelilingi dengan lauk seperti sayur urap, ayam goreng
daging rendang, acar timun-wortel, keripik kentang, krupuk, orek tempe dan sayur nangka.
sekilas, sempet kepikiran, nasinya koq dikit amat, tapi setelah habis ternyata kenyang juga

selain itu, customer gue pesen sate ayam (isi 5 tusuk), nasi goreng ala Yang Chow,
spaghetti carbonara, apa lagi ya lupa daku.

dessert, mereka minum kopi cream dan pisang goreng.
pisang goreng isi 2 pieces yang dibelah jadi 4, ditaburi keju parut, meises dan susu manis
di menu sih ada juga poffertjes
sayang sudah kenyang akibat rijstafel, jadi ga nyobain dessertnya.

resto lumayan rame, ada serombongan ibu-ibu arisan yang makan siang.

2 comments:

nomad girl on 1:47 PM said...

nyuam nyuam,...sounds delicious..

Anonymous said...

Hello. This post is likeable, and your blog is very interesting, congratulations :-). I will add in my blogroll =). If possible gives a last there on my blog, it is about the Webcam, I hope you enjoy. The address is http://webcam-brasil.blogspot.com. A hug.

 

Mommy of twins Copyright © 2010 Designed by Ipietoon Blogger Template Sponsored by Online Shop Vector by Artshare